Jakarta (Humas MAN 9 Jakarta) — Pengawas Satuan Pendidikan MAN 9, Susiana Manisih, beserta Agus Utoyo, Pengawas Madrasah Kemenag Jakarta Timur, melakukan PKKM (Penilaian Kinerja Kepala Madrasah) di MAN 9 Jakarta, Rabu (12/1). Penilaian kinerja yang dilakukan merupakan penilaian kinerja kepala madrasah pada tahun 2021.
Penilaian Kinerja Kepala Madrasah (PKKM) merupakan proses pengumpulan, pengolahan, analisis, dan interpretasi data tentang kualitas kepala madrasah dalam melaksanakan tugasnya sebagai kepala madrasah. Penilaian ini dilakukan secara berkala dalam periode tahunan (setiap tahun sekali) dan empat tahunan.
Kinerja kepala madrasah, sebagaimana Juknis SK Ditjen Pendis Nomor 1111 Tahun 2019, dinilai berdasarkan 5 komponen penilaian. Kelimanya terdiri atas empat tugas utama kepala madrasah dan ditambah dengan satu komponen tambahan. Kelima komponen tersebut meliputi: Usaha Pengembangan Madrasah, Pelaksanaan Tugas Manajerial, Pengembangan Kewirausahaan, Supervisi kepada GTK, dan Hasil Kinerja Kepala Madrasah. Empat komponen penilaian tugas utama kepala madrasah dinilai setiap tahun, sedangkan penilaian komponen kelima (hasil kinerja kepala madrasah) dinilai perempat tahun sekali.
“Di bawah kepemimpinan Ibu Yessy, MAN 9 telah banyak menorehkan prestasi. Prestasi tidak melulu dilihat dari kejuaraan lomba, tetapi juga dapat dilihat dari keaktifan siswa dan GTK di berbagai kegiatan, terutama skala nasional”, Susiana menyampaikan apresiasinya. “Dari situ dapat memberikan gambaran bagaimana kinerja seorang kepala madrasah”, imbuhnya.
Tim Penilai diajak berkeliling melihat kondisi MAN 9 untuk melihat bagaimana Kepala Madrasah mengelola sarana prasarana yang ada. Mulai dari Laboratorium Bahasa, Ruang Guru, Ruang UKS, Koperasi, Perpustakaan, aula, masjid, dan juga melihat kegiatan pembelajaran di kelas.
Agus mengungkapkan apresiasinya, “MAN 9 sangat cepat berkembang di bawah kepemimpinan Bu Yessy. Selain sarana dan prasarana, rasa kekeluargaan dan keakraban di MAN 9 sangat terasa”.
Selepas memantau sarpras, tim penilai mengamati dan meneliti berkas yang telah disiapkan di ruang kepala dan melakukan penilaian. Selain menilai berkas, tim juga banyak melakukan wawancara dengan Kamad dan Wakil Kepala untuk menggali bagaimana kinerja kepala madrasah./TLSA